Meski Banyak Ditinggalkan, Lampu Standard Punya Kelebihan Dibanding LED

31/01/2018 | Mobilmo.com

Lampu menjadi piranti utama pada kendaraan bermotor, baik itu sepeda motor maupun mobil. Selain fungsinya sebagai alat penerangan, lampu dengan desain tertentu bikin kendaraan tampak mewah dan stylish. Ada banyak jenis lampu kendaraan khususnya mobil. Yang paling populer tentu jenis lampu standard dan LED atau Light Emitting Diode. Untuk saat ini, hampir semua mobil keluaran terbaru tidak lagi menggunakan lampu biasa atau standard, tapi sudah pakai LED. Meski sudah mulai banyak ditinggal, lampu standard ternyata memiliki beberapa kelebihan dibanding lampu LED.

Headlamp standard Toyota Avanza 2014

Salah satu karyawan di toko aksesoris mobil memberikan mengungkapkan, salah satu kelebihan yang dimiliki lampu standard adalah pada sisi pemasangan saat terjadi kerusakan. Lampu LED saat rusak satu bohlamnya dan mau diganti tidak bisa kalau hanya mengganti satu bohlam itu saja, tapi harus satu set. Tentu saja biaya yang harus dikeluarkan lebih besar. "Kalau misalkan matinya LED susah kalau sudah mati, nggak bisa diganti, LED-nya kan bohlamnya kecil-kecil, jadi kalau mati satu nggak bisa diganti cuma satu, mesti semua satu set," kata karyawan tersebut saat ditemui media. Kalau dipaksakan untuk diganti satu bohlam yang rusak sebenarnya bisa bisa saja, tapi hasilnya bisa kurang memuaskan. "Jadi gini kalau masalah LED jarang mati tapi sekalinya mati langsung di ganti, soalnya dari lemnya juga lem permanen, misalkan mau maksa dibenerin itu mesti dibongkar dulu, jadi nggak sempurna lagi," tambahnya.

LED Projector Headlamps pada Suzuki Ignis

Berbeda dengan lampu standard. Jenis lampu ini sangat mudah diganti yang baru manakala terjadi kerusakan. Begitu pula dari sisi pemasangan, lebih mudah dan tidak terlalu ribet. "Kalau bohlam biasa kan bisa di ganti, kalau putus gampang gantinya, kelebihan di situ," tutup karyawan tersebut. Terlepas dari kelebihan dan kekurangan masing-masing, konsumen lah yang punya kuasa memilih jenis lampu seperti apa untuk kendaraannya. Tentu saja kalau konsumen bakal kesulitan jika pengin mobil terbaru tapi pakai lampu jenis bohlam standard sebab rata-rata mobil keluaran terbaru tidak lagi pakai lampu standar. Tapi kalau faktor penampilan jadi salah satu yang diutamakan, maka kendaraan terbaru dengan penerangan lampu LED cukup tersedia. Konsumen tinggal pilih merek apa yang diinginkan.

LED Headlamps Mitsubishi Xpander

Baca :