Belajar Menginjak Pedal Mobil Manual Yang Benar

10/03/2018 | Mobilmo.com

Pedal merupakan penghubung antara komponen di dalam mesin yang memiliki tugas penting tiap bagiannya. Pedal Mobil manual terdapat 3 macam yaitu pedal gas, pedal rem dan pedal kopling. Ketiganya tidak bisa diinjak secara bersamaan, karena memang hal itu tidak mungkin dan tidak bisa memberikan keuntungan. Menginjak pedal Mobil manual harus dilakukan dengan cara yang benar, supaya Mobil dapat berkendara dengan aman dan nyaman.

Menjaga kondisi pedal sangat dibutuhkan agar bekerja dengan baik

Terdapat 3 pedal pada Mobil dan hanya 2 kaki saja yang kita miliki. Tentunya harus mengkombinasikan dengan baik dan benar supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. Salah satu masalah yang sering terjadi ketika keliru dalam mengatur pedal adalah mesin Mobil mati di tengah jalan. Oleh sebab itulah kali ini mari kita bersama belajar menginjak pedal Mobil manual yang benar agar dapat segera mengemudikan Mobil terutama bagi pemula. >>> Mungkin tertarik, Ini Dia Alasan Mengapa Kredit Mobil ditolak Pedal gas Letak pedal gas berada di bagian kanan diantara 3 pedal tersebut. Untuk menginjaknya diharuskan menggunakan kaki kanan karena pihak produsen memang sudah mengaturnya seperti itu. Dalam menginjak pedal gas dilakukan secara perlahan untuk menaikkan performa Mobil. Kombinasi yang diperlukan untuk menekan pedal gas adalah pedal kopling. Yang dimana ketika pedal gas diinjak secara perlahan bersamaan dengan melepas injakan kopling secara perlahan juga. Jika tidak tepa saat melakukan kombinasi bisa menyebabkan mesin Mobil mati.

Tekan secara perlahan agar Mobil dapat berjalan dengan baik

Pedal Rem Untuk letaknya diantara 3 pedal yang telah disebutkan adalah di tengah. Dalam menginjaknya menggunakan kaki kanan bergantian dengan menginjak pedal gas. Fungsinya adalah untuk memperlambat laju Mobil atau memberhentikannya. Dalam menginjak pedal rem dilakukan secara perlahan kecuali keadaan bahaya. Saat tiba-tiba terdapat kendaraan lain atau orang di depan secara mendadak, maka barulah Anda bisa menekan pedal rem agar keras. Tujuannya supaya Mobil dapat segera berhenti dan tidak menyebabkan kecelakaan.

Jangan menekan pedal rem Mobil secara konstant jika tidak darurat

Kombinasi yang dilakukan pedal rem juga dengan pedal kopling. Saat kaki kanan berpindah dari pedal gas harus dibarengi dengan menginjak pedal kopling. Jika tidak maka mesin Mobil juga bisa mati. Dengan begitu perlu waspada dan sigap dalam mengoperasikan antara pedal gas dan rem karena hanya menggunakan 1 kaki yakni kaki kanan. >>> Klik di sini untuk mengeupdate Tips & trik lainnya Pedal Kopling Belajar cara menginjak pedal Mobil manual yang terakhir adalah pedal kopling. Yang dimana untuk letaknya berada di bagian kiri diantara 3 pedal tersebut. Dalam menginjaknya fokus dilakukan oleh kaki kiri saja. Hal ini dikarenakan cara kerjanya kopling yang terbilang cukup berat. Jika dibandingkan dengan kedua pedal lain, pedal koplinglah yang kerjanya ekstra atau dobel.

Lepaskan secara perlahan pedal kopling agar mesin tidak mati

Seperti yang telah dijelaskan di atas, bahwa saat melakukan penekanan pada pedal gas harus dibarengi dengan menginjak pedal kopling. Begitu juga saat menginjak pedal rem, harus dibarengi juga dengan pedal kopling. Tidak hanya itu saja, fungsi lain pedal kopling adalah untuk memberi ruang pada transmisi supaya bisa dipindahkan menuju gigi yang diinginkan. Seperti misalnya, saat Anda ingin memasukkan gigi satu dari posisi netral tentu harus menekan pedal kopling terlebih dahulu. Jika tidak maka gigi perseneling tidak akan bisa dipindahkan. Dengan melihat kinerja dari 3 pedal tersebut, belajar menginjak pedal Mobil manual memang sangat diperlukan. Tidak hanya itu, perawatan secara berkala juga bisa membuat kinerja Mobil menjadi lebih maksimal. berhubungan dengan pedal terdapat beberapa bagian penting yang harus dilakukan perawatan seperti, kampas kopling, kampas rem dan juga tali atau kabel yang terhubung dengan pedal tersebut. >>> Klik di sini untuk mengeupdate Tips pengemudian Mobil lainnya