Efek Minum Kopi Sebelum berkendara Yang Perlu diketahui

17/04/2018 | Mobilmo.com

Mengendarai Mobil di jalanan harus selalu fokus dan berkonsentrasi terhadap jalan. Selain itu pengemudi harus dalam keadaan yang fit dengan stamina maksimal. Banyak terjadi kecelakaan di jalan raya akibat dari kelalaian pengendara itu sendiri. Salah satunya adalah faktor kondisi tubuh yang tidak prima namun dipaksakan tetap mengemudi Mobil dalam perjalanan jarak jauh. Biasanya pengemudi minum kopi sebelum berkendara, dengan tujuan menjaga dirinya tetap fokus.

Melakukan perjalanan dengan Mobil tidak boleh disepelekan, karena resiko yang tidak diinginkan bisa saja terjadi kapan saja dan dimana saja. Minum kopi sebelum berkendara boleh saja, asalkan jangan terlalu banyak saat mengkonsumsinya. Salah satu hal yang kerap mengganggu perjalanan adalah timbul rasa kantuk, banyak yang beranggapan dengan minum banyak kopi dapat membuat mata melek.

Minum kopi terlalu banyak sebelum berkendara ada efeknya

Untuk masalah ini sebaiknya jangan melakukan hal tersebut, karena untuk menghilangkan rasa kantuk bisa diatasi dengan beristirahat. Terkait masalah tersebut, salah satu Dokter yang bertugas di Rumah Sakit Palang Merah Indonesia, Adhi Romy menyarankan supaya tetap fokus dan kondisi tubuh tetap bugar ketika akan berkendara menggunakan Mobil ataupun Motor.

“Sebaiknya harus istirahat atau tidur yang cukup sebelum mengemudikan kendaraan bermotor. Paling penting tidak mengonsumsi kafein dan alkohol terlalu banyak,” Ujar Adhi Romy.

>>> Baca juga, Berikut Ini Tips Perjalanan Mudik Untuk Pemula

Pihaknya juga menambahkan, bahwasanya saat minum kopi sebelum berkendara sebaiknya 1 – 2 gelas saja. Efek kafein yang terdapat pada kopi biasanya terasa antara 30 sampai 60 menit saja setelah mengkonsumsinya. Jadi sangat tidak disarankan terlalu banyak meminum kopi sebelum melakukan aktivitas dengan Mobil ataupun motor.

Bahkan penelitian juga pernah dilakukan dan hasilnya adalah, kafein dapat membuat jantung peminumnya menjadi berdetak lebih kencang. Selain itu efek negatif lainnya adalah susah tidur dan dapat merangsang buang air kecil terlalu sering. Apabila hal tersebut terjadi saat kondisi yang terik sebaiknya diimbangi dengan mengkonsumsi air putih selama perjalanan.

Obat Ampuh penghilang rasa ngantuk saat mengemudi adalah Tidur sejenak

>>> Baca juga, Beberapa Persiapan Mobil Untuk Mudik Lebaran Yang Perlu Diperhatikan

Jadi sebelum melakukan perjalanan sebaiknya merencanakan segala sesuatuya dengan matang. carilah rute yang kira-kira sudah Anda tahu dan pahami. Selain itu saat musim mudik sebaiknya melakukan perjalanan lebih awal supaya tidak terburu-buru dalam mengemudikan Mobil. untuk lebih memberi ketenangan, Anda bisa mendaftarkan diri pada sebuah jasa asuransi.

 “Tingkat kecelakaan di Indonesia masih tinggi. Berdasarkan data Korlantas Polri, sepanjang 2017 telah terjadi lebih dari 106 ribu kecelakaan dengan sekitar 26.000 jiwa meninggal,” ujar Julian Noor, CEO Adira Insurance.

Tidak dipungkiri lagi, minum kopi sebelum berkendara sudah dilakukan oleh banyak orang. Memang hal tersebut terbukti ampuh bagi sebagian orang, namun yang paling ampuh untuk menghilangkan kantuk adalah dengan tidur sejenak. Dengan begitu rasa lelah juga ikut hilang dan Anda bisa kembali melanjutkan perjalanan dengan nyaman.

Tempat aman dan nyaman menghilangkan rasa kantuk adalah Rest area

>>> Klik di sini untuk mengupdate tips & trik lainnya

Bahkan untuk musim mudik banyak sekali yang menyediakan rest area dengan fasilitas yang lengkap. Sehingga Anda tidak perlu khawatir jika merasa lelah atau kecapekan di jalan. Anda bisa mencari informasi mengenai rest area yang telah disediakan untuk memulihkan stamina tubuh supaya tetap fokus ketika dalam perjalanan.

Bahkan Anda juga minum kopi sebelum berkendara setelah beristirahat cukup dan mengisi stamina tubuh. Jika dilihat dari segi manfaat, memang rest area ini banyak sekali manfaatnya. Pengendara yang sering mampir di rest area lebih terjamin keselamatan dan keamanannya karena kondisi tubuhnya yang tetap terjaga dan selalu fit serta tidak terlalu terburu-buru.

Demikianlah informasi mengenai minum kopi sebelum berkendara. Semoga bermanfaat dan jangan lupa membaca artikel menarik lainnya.