Jaga Kualitas Jalan, Jasa Marga Merekontruksi Jalan Tol Jagorawi

09/06/2020 | Fatchur Sag

Keberadaan jalan tol sangat penting bagi kelancaran aktivitas masyarakat, terutama yang punya kebutuhan di luar kota. Meskipun berbayar, hal itu sebanding dengan kelebihan yang ditawarkan, seperti kondisi jalanan yang mulus, lebar, dan minim hambatan dibanding jalan biasa.

Kondisi tersebut tidak akan terjadi jika tidak ada pengelolaan yang baik. Itulah yang menjadi tanggung jawab para pengelola jalan tol, seperti PT Jasa Marga (Persero) Tbk,. dan yang lain. Secara rutin dan berkesinambungan mereka melakukan pemantauan kondisi jalan serta lalu lintas. Seperti yang dilakukan Jasa Marga saat ini.

>>> Jaga Kualitas Jalan, Jasa Marga Aspal Ulang Jalan Tol Jakarta-Tangerang

Peliharan dan rekonstruksi jalan

Foto menunjukkan proses Perkerasan jalan tol Jagorawi

Kegiatan pemeliharaan jalan tol Jagorawi

Jasa Marga melalui Jasamarga Metropolitan Tollroad selaku pengelola Jalan Tol Jagorawi, bersama dengan PT Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM) sebagai service provider tengah melakukan pemeliharaan jalan tol melakukan pelaksanakan pekerjaan rekonstruksi perkerasan di Ruas Tol Jagorawi.

Dalam rilisnya, (8/6/2020), disebutkan pekerjaan rekonstruksi dilakukan mulai Senin tanggal 8 hingga 14 Juni 2020 di Km 19+350 s.d Km 19+150 pada lajur 1 arah Jakarta mulai pukul 09.00 WIB sepanjang 200 m.

Selama pekerjaan berlangsung, semua lajur kecuali lajur 1 dapat digunakan sebagai jalur lalulintas, kecuali pada pukul 21.00 sampai dengan 06.00 WIB, bahu luar, lajur 1 dan sebagian lajur 2 akan ditutup untuk akses alat berat dan kegiatan pengecoran beton. Program rekonstruksi perkerasan yang dilaksanakan ini sebagai upaya untuk menjaga Standar Pelayanan Minimal (SPM) Jalan Tol Jagorawi.

>>> Jasa Marga Relokasi VMS dari KM 49+200 ke KM 50+380

Foto menunjukkan Rekonstruksi jalan tol Jagorawi

Rekonstruksi jalan tol menjadi tanggung jawab pengelola

Atas ketidaknyamanan para pengguna jalan akibat pekerjaan tersebut Jasamarga Metropolitan Tollroad menyampaikan permintaan maaf.

Untuk mengantisipasi penyempitan atau gangguan jalur yang terjadi akibat pekerjaan, Jasamarga Metropolitan Tollroad menyiapkan rambu-rambu untuk pengamanan, serta menyiagakan petugas pengaturan lalulintas di sekitar lokasi pekerjaan. Diimbau kepada pengguna jalan agar tetap berhati-hati, memperhatikan rambu-rambu dan arahan petugas, serta mengatur waktu perjalanannya.

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo

Berita sama topik