Unik, Mobil Rasa Helikopter Dengan Modalkan Mobil Termurah Di Dunia

12/08/2019 | Abdul

Adapun nama dari orang yang mempunyai impian memiliki helikopter adalah Mithilesh Prasad. Yang mana dirinya adalah seorang pemuda desa yang terbilang biasa saja. Untuk kesehariannya bekerja menjadi tukang ledeng bersama dengan kakaknya di Bihar, India. Dan hasilnya muncullah mobil rasa helikopter dengan tampilan dan desain yang unik.

Gambar ini menunjukkan mobil Tata Nano warna putih yang didesain seperti helikopter

Mobil dibuat seperti helikopter untuk mewujudkan impiannya

>>> Lihat Juga, Soal Regulasi Mobil Listrik Nissan Tunggu Aturan Teknisnya

Impian Prasad tergolong tinggi karena tidak motor sport ataupun mobil mewah namun sebuah helikopter. Prasad sendiri usianya adalah 20-an tahun dan bekerja keras untuk mewujudkannya. Memang dapat dibayangkan jika ingin mempunyai helikopter perlu menabung beberapa puluh tahun.

Hal tersebut dikarenakan untuk harga helikopter sendiri di India harganya dibanderol sekitar 140 juta Rupee jika dirupiahkan sekitar Rp. 28 miliar, itu pun dalam kondisi bekas. Tentunya sebagai seorang tukang ledeng impian tersebut terasa hampir mustahil dapat dicapai.

Namun ternyata impian Prasad tersebut dapat menghasilkan sesuatu yang unik. Karena dengan impian yang serasa tidak mudah dicapainya, sekarang bisa merasakan mobil rasa helikopter rakitannya. Jadi pihaknya membeli sebuah kendaraan termurah di dunia yaitu Tata Nano. Mobil ini dalam kondisi baru harganya hanya 250 ribu Rupee saja atau sekitar Rp. 50 jutaan.

Mobil dengan desain mungil ini dibuat Prasad menjadi helikopter dari segi tampilannya supaya dapat mirip dengan kendaraan yang diimpikannya. Pihaknya mencari komponen helikopter dalam kondisi bekas, dari mulai bodi dan juga baling-baling sampai rotor belakang.

>>> Baca Juga, Presiden Teken Aturan Mobil Listrik, Ini Harapan Mitsubishi

Gambar ini menunjukkan mobil Tata Nano yang didesain jadi helikopter tampak samping

Desain unik mobil tampak seperti helikopter

Bersama kakaknya pihak Prasad  mulai melakukan pemasangan komponen setelah semuanya terkumpul. Setelah perakitan mobil Tata Nano memang tampak seperti helikopter, bahkan untuk baling-baling juga bisa berputar layaknya helikopter. Total biaya pembuatan mobil rasa helikopter tersebut mencapai Rp. 450 ribu Rupee atau dirupiahkan sekitar Rp. 90 jutaan.

Walaupun tidak bisa terbang, namun berkat kreasi uniknya Prasad menjadi terkenal. Namun sayangnya mobil rasa helikopter tersebut tidak dapat dikendarai di kota karena bentuk yang dimiliki diperkirakan dapat berbahaya bagi pengendara lain.

>>> Ingin membeli mobil bekas? Dapatkan daftarnya di sini

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo

Berita sama topik