Respon Pasar Mobil Bekas Atas Hadirnya Terios dan Rush Baru

04/11/2017 | Mobilmo.com

Tak lama lagi Daihatsu dan Toyota bakal meluncurkan generasi baru SUV andalannya, Terios dan Rush. Bila tak ada perubahan, kemungkinan besar generasi baru di kelas Low SUV tersebut direncanakan meluncur akhir bulan November 2017. Meski belum ada keterangan resmi baik dari Daihatsu maupun Toyota soal apa saja perubahan yang diusung, tapi bocoran informasinya sudah tersebar di dunia maya. Kabarnya, generasi baru Daihatsu Terios dan Toyota Rush memiliki dimensi yang lebih besar dari sebelumnya, tidak menggunakan konde alias ban cadangan di bagian pintu belakang serta memiliki fitur keselamatan yang lebih lengkap berupa enam buah air bags.

Berkaitan dengan kehadiran generasi baru kedua LSUV tersebut, bagaimana pengaruhnya terhadap pasar mobil bekas? Pengamat pasar mobil bekas sekaligus Manager Senior WTC Mangga Dua, Herjanto Kosasih memberikan tanggapan kehadiran dua model baru SUV Terios dan Rush tidak akan terlalu berpengaruh pada penjualan mobil bekas. "Tidak seperti model lain, Rush-Terios itu sudah cukup lama, kalau nanti hadir yang baru tidak akan berpengaruh besar karena pilihan SUV sudah cukup banyak, apalagi bila perubahannya dari desain dan fitur saja. Dari penjualan mobkasnya, bisa dilihat sendiri Rush dan Terios juga stagnan," tutur Herjanto kepada salah satu media beberapa waktu lalu.

Dia juga menyampaikan informasi kalau selama ini serapan mobil bekas Terios dan Rush lebih banyak ke daerah-daerah dari pada di ibu kota Jakarta. Soal harga juga, meski tiap tahun mengalami penurunan seperti umumnya mobil bekas namun tidak sampai anjlok drastis alias masih di batas kewajaran. "Kalau perubahannya bisa lebih dari model yang ada saat ini, contoh seperti HR-V mungkin bisa signifikan, tapi kalau desainya hanya berubah sedikit dan begitu saja akan sulit. Karakter konsumen mobkas itu beda dengan mobil baru," kata Herjanto. Senada dengan apa yang disampaikan Herjanto, salah satu pedagang mobil bekas di wilayah Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Tito Irwansyah juga memprediksikan penjualan mobil bekas tidak akan begitu terpengaruh oleh kehadiran Terios dan Rush terbaru. Hanya saja dia berharap dua SUV baru yang bakal meluncur benar-benar memiliki tampilan yang berbeda sehingga bisa berkompetisi di pasar mobil bekas nantinya. "Modelnya harus bagus, tampilan juga harus menjual. Karena selain merek sekarang konsumen juga lihat dari model dan fitur," tutur Tito.