Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019

26/01/2019 | Arfian Alamsyah

1. PENGANTAR TOYOTA AVANZA 1.3 G A/T 2019

Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 - Berbicara mengenai kiprah Toyota Avanza bermesin 1300 cc dengan transmisi otomatis tentu tidak bisa lepas dari Toyota Avanza matik pertama yang dijual di Indonesia pada tahun 2004. Karena pada akhir tahun ini Toyota Avanza dengan transmisi otomatis mulai diluncurkan, yaitu Avanza bertipe 1.3 S AT yang mulai diljual pada tahun ini bisa dibilang istimewa dan juga merupakan 'kelinci percobaan' bagi Toyota dalam mengetes kehandalan mesin K3-VE yang dilengkapi katup variabel VVT-i. Mobil ini mengusung transmisi Aisin Warner 4-percepatan otomatis serta karena enggak begitu populer seperti saudaranya yang bertransmisi manual, Avanza S 1.3 ini terjual dalam jumlah terbatas. Oh ya, di tahun ini pula Avanza berhasil terjual sebanyak 43.936 unit mengungguli mobil lainnya di tahun yang sama.

Sayangnya Toyota Avanza dengan tipe S tersebut tidak terlalu diminati di pasar Indonesia. Maklum saja, pada tahun tersebut mobil dengan kapasitas mesin kecil dan ditemani dengan transmisi otomatis belum begitu populer di Indonesia. Baru pada tahun 2009 Toyota Avanza bertransmisi otomatik kembali diluncurkan ke publik Indonesia dan langsung mendapat sambutan hangat dari konsumen di Indonesia. Menggunakan transmisi buatan Aisin Warner yang terkenal akan bandel dan juga relatif minim masalah. Lalu bagaimana pendapat kami mengenai versi terbaru dari New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019? Ikuti terus ulasan kami hanya di Mobilmo.com.

2. EKSTERIOR TOYOTA AVANZA 1.3 G A/T 2019

Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 : Tampilan Depan

Gambar mobil New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 berwarna putih dilihat dari sisi depan

Tampilan depan New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 kini semakin modern dan berkesan slim

Tak bisa dipungkiri, kehadiran Mitsubishi Xpander sebagai rival utama, sontak membuat Toyota berbenah banyak. Yang paling kentara adalah pihak PT Toyota Astra Motor memperbarui tampilan depan dari New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 ini dengan menyematkan konsep dual layer seperti di Toyota Voxy dan Toyota Vellfire. Tak pelak. ubahan ini membuat tampilan depan mobil ini menjadi semakin modern dan juga berkelas, apalagi headlamp mobil ini sudah menganut bohlam berteknologi LED (Light Emitting Diode) yang membuat pencahayaan dari mobil ini semakin terang. Aksen krom juga diberikan di grill depan hingga ke sisi kanan dan kiri grill.

Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 : Tampilan Samping

Gambar mobil New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 berwarna putih dilihat dari sis samping

Sayangnya ketika Anda mengharapkan tampilan sampingnya sebombasitis depan, Anda akan kecewa

Jika Anda merasa ubahan begitu masif di tampilan depan, sayangnya hal yang berbeda akan Anda temui saat Anda melihat tampilan samping New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 ini. Masih terasa jelas New Toyota Avanza ini menggunakan basis yang sama dengan model sebelum facelift, baik dari dimensi panjang, lebar, dan tinggi mobil ini masih sama persis dengan model sebelum mengalami facelift. Ubahan yang paling kentara adalah kini New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 menggunakan pelek alloy desain baru yang spoke-nya ada yang berbeda ukuran, ini bukan gaya-gayaan semata, karena perbedaan ukuran spoke tersebut disertai dengan perbedaan kemiringan spoke yang berfungsi untuk meningkatkan aerodinamika dari mobil ini. Apalagi kini New Toyota Avanza 1.3 G A/T menggunakan desain spion yang lebih aerodinamis.

Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 : Tampilan Belakang

Tampak tampilan belakang New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 berwarna putih

Sayang sekali tampilan belakang mobil ini tak ubahnya tampilan samping yang tidal terlalu heboh

Jika Anda berharap akan ada ubahan sensasional dan heboh layaknya tampilan depan New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 ini, tentunya Anda akan kecewa. Karena ubahan yang dilakukan oleh PT Toyota Astra Motor hanya berupa kosmetik semata. Yaitu penambahan ornamen pada bagian sisi luar bumper belakang, serta sedikit guratan yang menukik ke atas mengarah ke sensor parkir. Tidak lupa, PT Toyota Astra Motor menyematkan mata kucing dengan desain senada dengan headlamp depan. Yang patut disayangkan adalah semua lampu menggunakan bohlam halogen biasa kecuali third stoplamp yang ada pada upper spoiler.

>>> Mungkin Anda ingin baca: Review Toyota Avanza Veloz 2019: Perubahan ‘Sang Raja’ Mengikuti Zaman

3. INTERIOR TOYOTA AVANZA 1.3 G A/T 2019

Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 : Layout Dasbor

Gambar menunjukkan Layout dasbor New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019

Secara umum layout dasbor dari New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 ini hanya ada ubahan detail saja

Kalau dilihat langsung, secara umum Anda akan menyadari jika tidak ada ubahan ekstrim yang dilakukan oleh PT Toyota Astra Motor ke mobil andalannya ini. Hanya ubahan detail saja. Seperti kini New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 menggunakan panel AC digital, dan untuk canter console-nya menggunakan warna piano black yang membuat tampilan dasbor dari mobil ini semakin elegan. Ada satu detail menarik yang kami sangat sukai dan kini kembali hadir di model terbaru Avanza ini, yakni card slot holder. Fitur berguna ini hilang saat Toyota Avanza masuk generasi kedua di tahun 2011.

Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 : Setir

Gambar menunjukkan bagian Setir New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019

Asyiknya, kini di Toyota Avanza tipe G dengan mesin 1300 cc sudah dilengkapi dengan tombol pengatur audio di setir

Bagi Anda yang kepincut dengan tombol pengatur audio di setir, kini Anda tidak harus membeli Toyota Avanza varian termahal yakni Veloz. Pasalnya, kini di New Toyota Avanza tipe G sudah dilengkapi dengan tombol pengatur audio ini. Dan di mobil tes kami kali ini yang berupa New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 ini bukanlah suatu pengecualian. Sayangnya, setir ini belum dilapis kulit seperti di New Toyota Avanza Veloz yang sudah kami sajikan ulasannya secara mendalam dan juga komperhensif. Namun demikian, setir ini tetap nyaman digenggam, apalagi dengan revisi pada EPS (Electronic Power Steering) membuat putaran setir menjadi ringan saat berjalan lambat, dan mantab saat diajak melaju kencang.

Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 : Panel Instrumen

Latar belakang spidometer pada New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 ini kini lebih menarik dengan latar berpendar warna biru. Seakan ingin bergaya optitron bak Toyota Camry generasi teranyar. Jujur saja, ini merupakan salah satu ubahan positif pada New Toyota Avanza yang layak untuk diapresiasi, karena selain nyaman dilihat namun tetap fungsional. Sayangnya, tidak ada penambahan fitur apapun pada on board computer-nya, masih tetap sama seperti Toyota Avanza sebelum mengalami facelift.

4. FITUR TOYOTA AVANZA 1.3 G A/T 2019

Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 : AC Double Blower

AC double blower memang fitur jadul alias jaman dulu, dari jaman Kijang Grand Extra yang masih menganut full-pressed body fitur ini sudah disematkan. Namun, rasanya kami harus membahas fitur yang satu ini, mengingat fitur ini kerap disunat oleh pabrikan yang ingin menekan harga. Dengan adanya fitur AC dual blower ini, akan membuat penyebaran udara dingin semakin cepat dan merata ke kabin. Dan ini bukanlah blower saja, melainkan juga dilengkapi dengan evaporator agar udara cepat dingin dan enggak hanya mengandalkan udara dingin dari kisi AC depan.

Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 : Ringkasan Fitur Keselamatan

New Toyota Avanza dan New Toyota Avanza Veloz sudah dilengkapi dengan fitur keselamatan aktif maupun pasif, dan New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 yang kami uji ini bukanlah suatu pengecualian. Karena ia sudah dilengkapi dengan dual SRS airbag, headrest, serta sabuk pengaman tiga titik untuk semua penumpang, dan juga rem dengan teknologi ABS (Anti-lock Braking System) yang mencegah mobil ini remnya mengunci ketika diinjak penuh. Tentu saja, untuk sebuah LMPV fitur ini bisa dibilang cukup memadai.

Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 : Panel AC Digital

Jika Anda bosan mengatur AC dengan cara memutar kenop yang terkesan kuno, maka New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 ini adalah mobil untuk Anda. Karena, kini Anda tidak perlu untuk memutar kenop ketika ingin mengatur AC, tinggal tekan saja tombol yang ada untuk melakukan pegaturan AC di New Toyota Avanza ini. Sayangnya, meski sudah terasa canggih, namun pengaturan AC digital ini belum ada pengaturan automatic climate control.

5. OPERASI TOYOTA AVANZA 1.3 G A/T 2019

Review New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 : Performa

Gambar menunjukkan bagian Mesin 1NR-VE di New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019

Mesin 1NR-VE masih memenuhi bonet New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 ini

Mesin 1NR-VE yang ditersemat di bawah kap mesin Toyota Avanza sudah tidak perlu diragukan lagi kemampuannya, mesin ini cukup kencang, irit, dan juga mudah perawatannya. Dan untunglah, New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 ini juga masih menggendong mesin yang sama. Mesin ini mampu meraih torsi maksimum 200 rpm lebih rendah dari mesin generasi sebelumnya, yakni K3-VE. Dengan dikawinkan racikan rasio gigi yang pas di transmisi otomatis 4 percepatannya, akselerasi 0-100 km/jam mudah saja diperoleh dibawah waktu 14 detik-an (dengan catatan kondisi start sempurna). Mesin ini terasa sangat pas menghela bodi New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019, meski pada kondisi tertentu misalnya saat diajak menanjak dengan beban penuh, atau diajak pelisir keluar kota kami merasakan mesin 2NR-VE dengan kapasitas hampir 200 cc lebih besar akan lebih pas dan tidak terasa loyo.

6. SPESIFIKASI TOYOTA AVANZA 1.3 G A/T 2019

Penasaran seperti apa info spesifikasi New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019? Silakan cek informasinya berikut ini.

 

Spesifikasi Mesin New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019

Tipe Mesin

DOHC, Dual VVT-i, 4-silinder segaris

Isi Silinder

1.329 cc

Tenaga Maksimum

92,5 Hp / 6.000 rpm

Torsi Maksimum

121 Nm / 4.200 rpm

Transmisi

Otomatis 4-speed

Spesifikasi Bodi New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019

P x L x T

4.190 x 1.660 x 1.695 mm

Wheelbase

2.655 mm

Spesifikasi Kaki-kaki New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019

Rem Depan / Belakang

Disc / Drum

Pelek

185 / 70 R14

7. KELEBIHAN & KEKURANGAN TOYOTA AVANZA 1.3 G A/T 2019

Seperti apa kelebihan dan kekurangan New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 menurut sudut pandang Mobilmo.com? Silakan cek informasi tabel berikut ini.

Kelebihan

Kekurangan

Ubahan membuat tampilan mobil ini terasa makin modern

Fitur terasa agak tanggung penambahannnya

Purna jual Toyota kuat dan durabilitas sudah tidak perlu diragukan lagi

Masih menggunakan basis mobil lama, dan belum full model change

8. DAFTAR HARGA TOYOTA AVANZA 1.3 G A/T 2019

TIPE MOBIL

HARGA TOYOTA AVANZA 2019

New Toyota Avanza 1.5 G M/T 2019

IDR. 221.250.000

New Toyota Avanza 1.3 G M/T 2019

IDR. 208.950.000

New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019

IDR. 219.650.000

New Toyota Avanza 1.3 E M/T 2019

IDR. 191.100.000

New Toyota Avanza 1.3 E A/T 2019

IDR. 202.300.000

*Harga per tanggal 15 Januari 2019

9. VIDEO TOYOTA AVANZA 1.3 G A/T 2019

10. KESIMPULAN TOYOTA AVANZA 1.3 G A/T 2019

Mobil  New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 berwarna hitam dilihat dari sisi depan

Anda butuh mobil yang dapat mengangkut banyak orang dan irit serta enggak bikin pegal ketika diajak mengarungi kemacetan kota? Ini mobilnya

So, is this car for you?  Jika Anda adalah orang yang aktif, mementingkan fungsi dan ingin mobil yang dapat mengangkut banyak orang, irit dan denggak bikin pegal ketika diajak mengarungi kemacetan perkotaan? New Toyota Avanza 1.3 G A/T 2019 ini adalah mobil yang sangat pas untuk Anda.

>>> Klik di sini untuk mengupdate review mobil terbaru lainnya di mobilmo!

Review mobil serupa

  • 25/01/2019 | Arfian Alamsyah

    Review New Toyota Avanza 1.5 G M/T 2019

    PT Toyota Astra Motor memperbaharui amunisi mereka di segmen Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) dengan meluncurkan Toyota Avanza generasi terbaru. Lalu bagaimana pendapat kami mengenai New Toyota Avanza 1.5 G M/T 2019? Berikut ini ulasan lengkap kami mengenai New Toyota Avanza 1.5 G M/T 2019.

  • 18/01/2019 | Padli Nurdin

    Review Toyota Avanza Veloz 2019: Perubahan ‘Sang Raja’ Mengikuti Zaman

    Tak bisa dipungkiri jika Toyota Avanza merupakan salah satu raja dalam segmen Low MPV di pasar otomotif Indonesia. Dengan banyaknya pesaing baru dan perubahan teknologi, ‘Sang Raja’ akhirnya mendapatkan perubahan yang baru ketika pabrikan Jepang tersebut memperkenalkan Toyota Avanza Veloz beberapa waktu lalu.

  • 20/09/2017 | Mobilmo.com

    Modifikasi Toyota Avanza Veloz Keluaran 2012 Dengan Pelek Yang Nyaman

    Memodifikasi atau memperindah bagian dari mobil sah sah saja, tapi yang terpenting jangan sampai keamanan dan keselamatan menjadi di nomerduakan. Atau jangan sampai keadaan mobil menjadi keren namun keamanan dan keselamatan sang pengemudi beserta penumpangnya jadi taruhannya.